Tentang

Ekliptika, dikelola oleh Muh. Ma’rufin Sudibyo, orang biasa saja yang gemar melihat bintang dan menekuri Bumi. Sedang terus berusaha untuk menjadi ayah yang baik. Saat ini aktif di Badan Hisab dan Rukyat Nasional Kementerian Agama Republik Indonesia. Juga aktif berkecimpung dalam Lembaga Falakiyah dan ketua tim ahli Badan Hisab dan Rukyat Daerah (BHRD) Kebumen, Jawa Tengah. Aktif pula di Lembaga Pengkajian dan Pengembangan Ilmu Falak Rukyatul Hilal Indonesia (LP2IF RHI), klub astronomi Jogja Astro Club dan konsorsium International Crescent Observations Project (ICOP). Juga sedang menjalankan tugas sebagai Badan Pengelola Geopark Nasional Karangsambung-Karangbolong dan Komite Tanggap bencana Alam Kebumen.

5 respons untuk ‘Tentang

  1. Assalamualaikum Mas Ma’rufin Sudibyo perkenalkan saya Taufik Rachmat Nugraha mahasiswa s1 hukum Internasional dari Universitas Islam Bandung, mohon maaf mas Ma’rufin sebelumnya saya hendak meminta izin menggunakan tulisan mas Ma’rufin dalam bab3 skripsi saya yang membahas kasus jatuhnya roket falcon 9 di Sumenep Madura untuk persfpektif pertanggung jawaban entitas non-pemerintah dilihat dari hukum ruang angkasa internasional, karena pada BAB 3 ini harus membahas kasus tersebut sebelum di BAB 4 di elaborasikan dengan regulasi hukum ruang angkasa internasional, karena pada BAB 3 ini saya sangat kekurangan bahan dan tidak saya temukan tulisan yang membahas secara mendetail tentang kejadian tersebut, maka dari itu saya memohon izin untuk bisa menggunakan tulisan mas Ma’rufin beserta gambar yang terpampang untuk digunakan dalam BAB3 skripsi saya dengan mencantumkan sumber nya. terimakasih banyak.
    asslamualaikum
    dan dengan ini saya tinggalkan alamat Surel saya: taufikrachmatn@gmail.com

Tinggalkan komentar